Januari-Juli, AHM Jual 2,19 Juta Unit Motor
Sepanjang Januari-Juli 2021, PT Astra Honda Motor (AHM) mencatatkan kenaikan penjualan unit motor Honda sebesar 28,18 Persen menjadi 2,19 juta unit.
Kenaikan ini seiring dengan pertumbuhan positif penjualan motor nasional sebesar 2,8 juta unit, tumbuh 29,89 persen secara tahunan (year on year/yoy).
General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan, dalam tujuh bulan pertama tahun 2021, atau hingga Juli 2021, ada peningkatan penjualan motor. Bahkan bukan hanya Honda tapi juga seluruh merek.
“Marketnya positif. Termasuk kami di Honda mengalaminya, motor jenis matic menjadi andalan penjualan,” kata Muhib dalam Workshop Wartawan Industri Astra yang digelar secara virtual, Jumat (27/8).
Ia merinci, penjualan motor Honda jenis matic mencapai porsi 88,29 persen dari total penjualan motor, diikuti motor jenis cub atau bebek 6,63 persen, dan motor sport 5,08 persen.
Hingga akhir tahun, AHM menargetkan tren pertumbuhan positif penjualan dapat berlanjut. Untuk itu, penjualan motor Honda ditargetkan dapat selaras dengan penjualan pasar secara keseluruhan.
Selanjutnya, kata Muhib, perusahaan akan terus inline dengan pertumbuhan unit motor secara nasional. Pihaknya pun berharap, dari sisi permintaan mengalami peningkatan, sehingga pemulihan ekonomi disebut memilkii peranan penting.
“Jika sesuai yang kita harapkan maka ekonomi bisa terus bergairah. Sejalan dengan program vaksinasi yang masih membuat confident. Dan berdampak pada pasar domestiknya yang baik sampai akhir tahun,” pungkasnya. [DWI]
]]> Sepanjang Januari-Juli 2021, PT Astra Honda Motor (AHM) mencatatkan kenaikan penjualan unit motor Honda sebesar 28,18 Persen menjadi 2,19 juta unit.
Kenaikan ini seiring dengan pertumbuhan positif penjualan motor nasional sebesar 2,8 juta unit, tumbuh 29,89 persen secara tahunan (year on year/yoy).
General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan, dalam tujuh bulan pertama tahun 2021, atau hingga Juli 2021, ada peningkatan penjualan motor. Bahkan bukan hanya Honda tapi juga seluruh merek.
“Marketnya positif. Termasuk kami di Honda mengalaminya, motor jenis matic menjadi andalan penjualan,” kata Muhib dalam Workshop Wartawan Industri Astra yang digelar secara virtual, Jumat (27/8).
Ia merinci, penjualan motor Honda jenis matic mencapai porsi 88,29 persen dari total penjualan motor, diikuti motor jenis cub atau bebek 6,63 persen, dan motor sport 5,08 persen.
Hingga akhir tahun, AHM menargetkan tren pertumbuhan positif penjualan dapat berlanjut. Untuk itu, penjualan motor Honda ditargetkan dapat selaras dengan penjualan pasar secara keseluruhan.
Selanjutnya, kata Muhib, perusahaan akan terus inline dengan pertumbuhan unit motor secara nasional. Pihaknya pun berharap, dari sisi permintaan mengalami peningkatan, sehingga pemulihan ekonomi disebut memilkii peranan penting.
“Jika sesuai yang kita harapkan maka ekonomi bisa terus bergairah. Sejalan dengan program vaksinasi yang masih membuat confident. Dan berdampak pada pasar domestiknya yang baik sampai akhir tahun,” pungkasnya. [DWI]
]]> . Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID .